Fathimah Binti Muhammad

Kelahirannya Dihadiri Ruh-Ruh Wanita Shalihat



(Kisah sebelum bobo untuk calon buah hatiku)

Di antara putri-putri Rasulullah SAW., Fathimah-lah yang mempunyai keutamaan sejak ia dilahirkan. Hal ini berdasarkan cerita dari ibundanya, Khadijah.
"Ketika melahirkan Fathimah, aku meminta bantuan wanita-wanita Quraisy tetanggaku. Namun, mereka menolaknya mentah-mentah sambil mengatakan bahwa aku mengkhianati mereka dengan mendukung Muhammad. Sejenak aku bingung dan terkejut luar biasa ketika melihat empat orang dengan badan tinggi besar yang tidak kukenal telah berada di hadapanku. Mereka dikelilingi oleh cahaya putih. Mereka kemudian mendekati aku sehingga aku semakin cemas."

Salah seorang dari mereka kemudian menyapaku, "Wahai Khadijah, aku adalah Sarah Ibunda Ishaq, dan tiga orang yang bersamaku adalah Maryam Ibunda Isa, Asiah putri Muzahim, dan Ummu Kultsum saudara perempuan Musa. Kami diperintah Allah untuk mengajarkan ilmu keperawatan kami jika engkau bersedia."

Sambil mengatakan hal tersebut, mereka semua duduk di sekelilingku dan memberikan pelayanan kebidanan sampai putriku Fathimah lahir."

Subhanallah ,,,

Nah, begitulah Nak, semoga engkau kelak menjadi anak sholehah .... aamiin ...
mmmuuuuwwahhhh ... bobo ya sayangku ... cintaku ,,,

Postingan populer dari blog ini

Sayembara Raja " Kolam Penuh Buaya"

Malaikatku ...

Cuma Kamu